kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.975.000   59.000   3,08%
  • USD/IDR 16.830   0,00   0,00%
  • IDX 6.438   38,22   0,60%
  • KOMPAS100 926   8,20   0,89%
  • LQ45 723   5,45   0,76%
  • ISSI 205   2,17   1,07%
  • IDX30 376   1,61   0,43%
  • IDXHIDIV20 454   0,42   0,09%
  • IDX80 105   1,01   0,98%
  • IDXV30 111   0,45   0,40%
  • IDXQ30 123   0,28   0,22%

Cara Buka Rekening Bank Emas di Pegadaian dan BSI untuk Produk Deposito Emas


Minggu, 02 Maret 2025 / 12:15 WIB
Cara Buka Rekening Bank Emas di Pegadaian dan BSI untuk Produk Deposito Emas
ILUSTRASI. Staf menata produk emas di Pegadaian, Depok, Jawa Barat, Senin (17/2). Pegadaian menargetkan perolehan laba sebesar Rp 6,58 triliun ditahun 2025 atau naik sebesar 13% dari laba tahun 2024. KONTAN/Baihaki/17/2/2025

Penulis: Bimo Kresnomurti

KONTAN.CO.ID - Simak cara membuka rekening Bank Emas di Pegadaian dan BSI untuk produk deposito emas. Pada Rabu (26/2) lalu, Presiden Prabowo Subianto meresmikan bank emas tau bullion bank dengan penyaluran lewat Lembaga Jasa Keuangan seperti Pegadaian dan Bank Syariah Indonesia (BSI).

Bank emas yang ditawarkan oleh pemerintah menjadi solusi terbaru bagi masyarakat yang ingin berinvestasi emas secara mudah dan aman.

Layanan ini memungkinkan nasabah untuk menabung emas dalam bentuk digital dan fleksibel bagi nasabah. Pasalnya, nasabah bisa memulainya dengan 5 gram emas atau nominalnya setara dengan deposito uang di bank umum.

Baca Juga: Syarat dan Cara Buka Rekening Bank Mandiri lewat Livin by Mandiri

Cara membuka rekening Bank Emas

Presiden resmikan bank emas pertama di Indonesia

Baik Pegadaian maupun BSI menghadirkan layanan untuk mendukung inklusi keuangan dan mempermudah masyarakat dalam investasi transaksi emas melalui platform digital.

Produk kegiatan usaha Bulion yang bisa diakses adalah Deposito Emas, Pinjaman Modal Kerja Emas, Jasa Titipan Emas Korporasi maupun Perdagangan Emas. 

Melansir dari laman Pegadaian, fitur produk Deposito Emas sudah dapat diakses di aplikasi Pegadaian Digital sejak 15 Januari 2025 lalu. Adapun, saldo Deposito Emas Pegadaian telah mencapai lebih dari 300 kilogram.

Baca Juga: Cara Buka Rekening Bank BJB Online dan Offline beserta Syaratnya

Nah, salah satu produk Pegadaian dan BSI adalah layanan Deposito Emas yang memiliki imbal hasil sama seperti deposito uang pada umumnya.

Selain itu, Pegadaian juga menyediakan layanan bullion bank lain untuk melakukan transaksi emas dalam jumlah besar.

Syarat awal buka deposito emas

Ada beberapa syarat yang perlu dipenuhi oleh nasabah baru sebagai berikut.

  • Minimal transaksi sebesar 5 gram
  • Telah memiliki rekening Tabungan Emas
  • Telah melakukan upgrade akun premium di aplikasi.

Skema Imbal Hasil

Imbal Hasil dibayar pada saat di setiap awal bulan dan ulang tanggal jatuh tempo dalam bentuk top up gramasi Tabungan Emas ke Rekening Utama Tabungan Emas.

Baca Juga: Ini Syarat dan Cara Buka Rekening Bank Mandiri Offline di Kantor Cabang

Deposito Emas Pegadaian

Ada dua cara untuk mengakses layanan deposito emas dengan mudah.

1. Melalui Aplikasi Pegadaian Digital

  • Unduh aplikasi Pegadaian Digital di Play Store atau App Store.
  • Buat akun dan pilih menu "Tabungan Emas."
  • Pilih Tabungan Emas Plus.
  • Lengkapi data diri dan lakukan verifikasi sesuai instruksi.
  • Pilih rekening Tabungan Emas, jangka waktu, dan jumlah saldo emas yang didepositokan.
  • Rekening Tabungan Emas Plus telah berhasil terbentuk.

2. Melalui Kantor Pegadaian

  • Kunjungi kantor Pegadaian terdekat dengan membawa KTP.
  • Daftar sebagai nasabah Tabungan Emas atau bullion bank jika ingin melakukan transaksi besar.
  • Setor dana sesuai harga emas saat itu untuk mulai berinvestasi.
  • Simpan emas secara digital atau cetak dalam bentuk fisik kapan saja diinginkan.

Baca Juga: Ini Cara Buka Rekening Bank Panin dan Syaratnya untuk Nasabah

Deposito Emas BSI

BSI juga menawarkan layanan investasi emas melalui platform digital serta menyediakan transaksi emas dalam jumlah besar melalui bullion bank. Ada dua cara untuk mengakses layanan ini:

1. Melalui Aplikasi BSI Mobile

  • Unduh dan instal aplikasi BSI Mobile.
  • Daftar akun dan pilih menu "Emas Digital" atau layanan terkait.
  • Lengkapi data diri dan lakukan verifikasi sesuai prosedur.
  • Mulai menabung emas dengan syarat tertentu.

2. Melalui Kantor Cabang BSI

  • Kunjungi kantor cabang BSI yang menyediakan layanan investasi emas.
  • Konsultasikan pilihan investasi emas, baik dalam bentuk tabungan digital maupun bullion bank.
  • Lakukan pembelian emas dan simpan dalam bentuk digital atau cetak dalam bentuk fisik sesuai keinginan.

Itulah panduan mudah untuk membuka rekening Bank Emas di Pegadaian dan BSI untuk nasabah baru.

Tonton: Kehadiran Bank Emas Bisa Memacu Kinerja Emiten Emas

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Terpopuler

×