kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.508.000   10.000   0,67%
  • USD/IDR 15.930   -61,00   -0,38%
  • IDX 7.141   -39,42   -0,55%
  • KOMPAS100 1.095   -7,91   -0,72%
  • LQ45 866   -8,90   -1,02%
  • ISSI 220   0,44   0,20%
  • IDX30 443   -4,74   -1,06%
  • IDXHIDIV20 534   -3,94   -0,73%
  • IDX80 126   -0,93   -0,74%
  • IDXV30 134   -0,98   -0,72%
  • IDXQ30 148   -1,09   -0,73%

Catat Kode Virtual Account BCA untuk Bayar di Shopee, DANA, OVO, sampai GoPay


Kamis, 19 September 2024 / 15:38 WIB
Catat Kode Virtual Account BCA untuk Bayar di Shopee, DANA, OVO, sampai GoPay
ILUSTRASI. Kode Virtual Account BCA untuk Bayar di Shopee, DANA, OVO, sampai GoPay

Penulis: Bimo Kresnomurti

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Cara menggunakan kode Virtual Account (VA) BCA untuk Shopee, GoPay, dan dompet digital lainnya, serta langkah-langkah pembayaran yang mudah melalui m-banking atau ATM.

Kode Virtual Account BCA terdiri dari beberapa digit angka yang digunakan untuk mengidentifikasi akun virtual tertentu di Bank Central Asia (BCA). Kode ini bisa berbeda-beda tergantung jenis dan tujuan penggunaan akun virtual.

Misalnya, jika Anda memiliki akun VA BCA untuk membayar tagihan, kode tersebut biasanya diberikan oleh pihak penerima pembayaran, seperti perusahaan atau penyedia layanan keuangan.

Secara umum, kode Virtual Account BCA terdiri dari 10 hingga 12 digit. Karena setiap akun memiliki kode unik, penting untuk memastikan kode yang digunakan benar.

Baca Juga: Cara Transfer Ke Sesama BCA, ke Blu BCA, hingga MyBCA untuk Nasabah

Daftar Kode VA BCA

ATM BCA

Berikut adalah beberapa kode Virtual Account untuk dompet digital yang sering digunakan di Indonesia:

  • DANA: Kode VA BCA untuk DANA adalah 3901 diikuti nomor HP terdaftar.
  • GoPay: Kode VA BCA untuk GoPay adalah 70001 diikuti nomor GoPay. Contoh: 70001 08xxxxxxxxxx.
  • ShopeePay: Kode VA BCA untuk ShopeePay adalah 122 diikuti nomor ShopeePay. Contoh: 122 08xxxxxxxxxx.
  • OVO: Kode VA BCA untuk OVO adalah 39358 diikuti nomor OVO atau HP terdaftar.
  • LinkAja: Kode VA BCA untuk LinkAja adalah 09110 diikuti nomor LinkAja. Contoh: 09110 08xxxxxxxxxx.

Pastikan untuk mengikuti tahapan dan prosedur pembayaran dengan benar saat menggunakan kode VA BCA melalui m-banking atau ATM agar transaksi berjalan lancar.

Baca Juga: Cara Buat & Bayar Paspor 2024 Online Di ATM BCA, Cover Paspor Baru Warna Merah

1. Bayar kode virtual account BCA via m banking

Berikut ini beberapa langkah praktis yang mudah untuk pembayaran kode virtual melalui BCA Mobile.

  • Buka aplikasi BCA Mobile.
  • Pilih m-BCA.
  • Pilih m-Transfer.
  • Klik BCA Virtual Account.
  • Masukkan nomor VA.
  • Masukkan nominal.
  • Cek bagian konfirmasi.
  • Klik OK.
  • Masukkan PIN m-BCA.

2. Bayar kode virtual account BCA via ATM

Kemudian, bagi nasabah yang ingin melakukan transaksi via ATM bisa ikuti langkah ini.

  • Datang ke gerai ATM BCA terdekat.
  • Masukkan kartu ke ATM BCA.
  • Masukkan 6 digit PIN ATM.
  • Pilih Bahasa.
  • Klik Transaksi Lainnya.
  • Pilih Transfer.
  • Buka ke Rekening BCA Virtual Account.
  • Masukkan nomor VA.
  • Pilih data transaksi tertera.
  • Klik OK atau Yes.

Demikian penjelasan terkait ringkasan daftar kode virtual Account BCA panduan dalam pembayaran masing-masing merchant.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

×