Penulis: Bimo Kresnomurti
KONTAN.CO.ID - Simak daftar limit transfer BNI ke bank lain untuk transaksi antarbank. Jika Anda adalah nasabah Bank BNI dan sering melakukan transfer ke bank lain, penting untuk mengetahui batas atau limit transfer yang berlaku.
Setiap bank menetapkan limit transfer yang berbeda, tergantung pada jenis layanan yang digunakan (seperti ATM, mobile banking, atau internet banking), serta jenis kartu.
Limit ini ditetapkan untuk menjaga keamanan transaksi dan membantu mengelola risiko finansial. Misalnya, Bank BNI memiliki limit transfer harian tertentu ketika Anda melakukan transfer ke bank lain melalui aplikasi mobile atau internet banking.
Baca Juga: Catat Biaya Admin dan Limit Transaksi BNI Taplus Muda per Tahun 2025
Daftar Limit Transfer BNI ke bank lain
Bank BNI menyediakan berbagai jenis layanan transfer, baik melalui ATM, mobile banking, hingga internet banking, dengan batasan tertentu untuk setiap transaksi.
Informasi ini akan membantu Anda merencanakan transaksi keuangan dengan lebih efektif, memastikan transfer berjalan lancar tanpa melebihi batas yang telah ditentukan oleh bank.
Berikut adalah detail limit transfer dari BNI ke bank lain yang perlu Anda ketahui.
Baca Juga: Mudah, Ini 3 Cara Transfer Virtual Account BNI lewat ATM hingga Mobile Banking
1. Limit transfer Taplus Muda BNI ke bank lain
Bagi pengguna Taplus Muda bisa mengetahui limit transfer ke bank lain sebesar Rp10.000.000
2. Limit transfer Taplus BNI Kartu GPN ke bank lain
Pemilik kartu GPN pada tabungan seri Taplus bisa memperhatikan limit transfer ke bank lain sebesar Rp15.000.000.
3. Limit transfer Taplus BNI Kartu Silver ke bank lain
Selanjutnya, bagi pengguna Taplus dengan kartu Silver wajib mengetahui rincian limit transfer ke bank lain sebesar Rp10.000.000.
Baca Juga: Praktis, Ini Cara Transfer Uang lewat ATM BRI, BCA, BNI, dan Bank Mandiri
4. Limit transfer Taplus BNI Kartu Gold ke bank lain
Nah, bagi pengguna Taplus dengan kartu Gold juga perlu mengetahui rincian limit transfer ke bank lain sebesar Rp25.000.000.
5. Limit transfer Taplus BNI Kartu Platinum ke bank lain
Kemudian, bagi pemegang kartu Platinum untuk tabungan Taplus juga bisa mengecek limit transfer ke bank lain sebesar Rp50.000.000.
6. Limit transfer dari Wondr by BNI
Nah, salah satu layanan terbaru dari BNI adalah mobile banking Wondr dengan limit berikut ini.
- Transfer BI-FAST sebesar Rp250.000.000/hari
- Transfer Realtime Online sebesar Rp200.000.000/hari
- Transaksi QRIS sebesar Rp25.000.000/hari
- Transaksi Quick Access sebesar Rp2.000.000/hari
Demikian informasi terkait limit transfer BNI ke bank lain yang dipergunakan untuk transaksi perbankan.
Tonton: BI Telah Pangkas Suku Bunga Dua Kali, Bunga Bank Belum Juga Landai
Selanjutnya: Pemprov Jakarta Gelar Mudik Gratis 2025, Total Kuota 22.403 Penumpang
Menarik Dibaca: Harga Emas Hari Ini Turun dari Rekor Puncak, Investor Profit Taking
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News