kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.508.000   -5.000   -0,33%
  • USD/IDR 15.850   25,00   0,16%
  • IDX 7.114   -85,89   -1,19%
  • KOMPAS100 1.086   -16,05   -1,46%
  • LQ45 857   -16,69   -1,91%
  • ISSI 217   -2,23   -1,02%
  • IDX30 439   -9,02   -2,02%
  • IDXHIDIV20 526   -12,72   -2,36%
  • IDX80 124   -1,94   -1,54%
  • IDXV30 127   -5,04   -3,83%
  • IDXQ30 145   -3,06   -2,06%

Panduan Cara Beli Token Listrik lewat Shopee, DANA, sampai Indomaret


Minggu, 10 November 2024 / 06:00 WIB
Panduan Cara Beli Token Listrik lewat Shopee, DANA, sampai Indomaret
ILUSTRASI. Cara Beli Token Listrik lewat Shopee, DANA, sampai Indomaret. Warta Kota/Angga Bhagya Nugraha

Penulis: Bimo Kresnomurti

KONTAN.CO.ID - Pelanggan PLN dengan sistem prabayar bisa dengan mudah mengisi ulang listrik menggunakan token. Token listrik adalah voucher atau kartu yang digunakan untuk pembayaran listrik secara prabayar.

Sistem ini memungkinkan pelanggan untuk membeli dan mengisi ulang energi listrik sesuai kebutuhan.

Sekarang, pembelian token listrik dapat dilakukan secara online maupun offline. Pelanggan bisa membeli token listrik di aplikasi DANA, Shopee, atau secara langsung di Indomaret dan Alfamart.

Pengguna marketplace dapat mengikuti langkah-langkah sederhana untuk membeli token listrik secara online. 

Baca Juga: Beli Token Listrik 100 Ribu Dapat Berapa Kwh untuk Daya 900

Cara beli token listrik di Dana hingga Minimarket

Pelanggan mengisi token listrik di rumah susun Bendungan Hilir 2

Sebagai catatan, Anda perlu memastikan metode pembayaran yang dipilih sesuai dengan syarat yang berlaku di marketplace tersebut. Jika mengalami kesulitan, pelanggan juga bisa datang langsung ke Alfamart atau Indomaret untuk pembelian offline.

Sebelum membeli, siapkan Nomor ID Pelanggan dan nomor meter listrik PLN. Pastikan juga membawa uang tunai atau kartu debit untuk pembayaran di gerai Alfamart dan Indomaret.

Adapun, nominal token listrik tersedia mulai dari Rp20.000, Rp50.000, Rp100.000, Rp200.000, Rp500.000, hingga maksimum Rp1.000.000. Setelah pembelian, pelanggan akan menerima 20 digit nomor token.

Baca Juga: Token Listrik 50 Ribu Berapa Kwh untuk Daya 900 Subsidi?

Berikut ini panduan lengkap cara membeli token listrik secara online dan offline melalui marketplace, Indomaret, dan Alfamart.

1. Beli token listrik di DANA

Pertama, bagi pengguna aplikasi DANA dapat melakukan pembelian lewat langkah ini.

  • Buka aplikasi DANA.
  • Klik menu Electricity.
  • Pilih Prepaid atau Prabayar.
  • Masukkan ID Pelanggan.
  • Pilih nominal token listrik.
  • Klik Bayar.
  • Masukkan PIN DANA.
  • Tunggu hingga 20 digit token listrik terbit.

2. Beli token listrik di Marketplace

Nah, bagi pelanggan yang ingin beli token listrik bisa juga melalui Tokopedia hingga Shopee.

  • Buka Aplikasi salah satu marketplace.
  • Klik bagian Tagihan.
  • Pilih sub menu PLN/Token Listrik.
  • Masukkan ID Pelanggan.
  • Cek kembali di bagian nama pelanggan.
  • Pilih salah satu nominal mulai Rp 20.000.
  • Selesaikan pembayaran secara online.

Tonton: Kabar Baik! Tahun Depan Insentif Kendaraan Listrik Lanjut

3. Beli token listrik di Indomaret

Berikutnya, berikut ini cara beli token listrik di Indomaret dengan mudah dan praktis.

  • Kunjungi Indomaret terdekat.
  • Antre ke kasir.
  • Informasikan beli token listrik di Indomaret.
  • Berikan ID pelanggan atau nomor meter Token Listrik.
  • Konfirmasi nama pelanggan oleh kasir.
  • Pilih nominal Token Listrik.
  • Bayar dengan tunai atau kartu debit.
  • Struk pembayaran berisi 20 digit kode isi.
  • Cek kembali 20 digit token listrik terlihat jelas.
  • Pembelian token listrik di Indomaret selesai.

4. Beli token listrik di Alfamart

Nah, ada cara beli token listrik di Alfamart yang mirip seperti di Indomaret.

  • Datang ke Alfamart terdekat.
  • Antre ke kasir di Alfamart
  • Informasikan beli token listrik di Alfamart.
  • Berikan ID pelanggan atau nomor meter Token Listrik.
  • Konfirmasi nama pelanggan oleh kasir.
  • Pilih nominal Token Listrik.
  • Bayar dengan tunai atau kartu debit.
  • Struk pembayaran berisi 20 digit kode isi.
  • Cek kembali 20 digit token listrik terlihat jelas.
  • Pembelian token listrik di Alfamart selesai.

Baca Juga: Cara Menambah Daya Listrik Rumah lewat PLN Mobile dengan Praktis

Selanjutnya setelah pembelian token listrik PLN dilakukan, pelanggan bisa memasukkan 20 digit ke meteran. Itulah penjelasan terkait cara beli token listrik di DANA, Shopee, Indomaret, sampai Alfamart.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Kiat Cepat Baca Laporan Keuangan Untuk Penentuan Strategi dan Penetapan Target KPI Banking and Credit Analysis

×